Sebagian orang mengira biaya rontgen itu mahal, padahal pemeriksaan ini relatif terjangkau, mulai 60 ribuan, bahkan ditanggung BPJS.[1]
Itu mungkin karena prosedur rontgen seringkali berhubungan dengan kondisi medis yang serius. Jadi, banyak orang menganggap biayanya pasti mahal.
Akan tetapi, sebenarnya rontgen juga bisa menjadi bagian dari medical check-up rutin saja.
Jika Anda baru pertama kali akan melakukan rontgen, artikel ini bisa menjadi panduan mengenai kisaran biayanya secara umum di berbagai rumah sakit.
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Harga Rontgen
Kenapa layanan rontgen di rumah sakit A dan B biayanya tidak sama?
Pertama-tama, Anda harus tahu bahwa banyak faktor yang membuat harga rontgen di setiap tempat berbeda-beda, antara lain:
- Jenis rontgen (Radiografi, CT scan, Fluoroskopi, dll)[2]
- Bagian tubuh yang perlu rontgen
- Lokasi rumah sakit/klinik
- Teknologi yang digunakan
Selanjutnya, silahkan cek estimasi biaya melakukan rontgen untuk berbagai bagian tubuh.
Berapa Biaya Rontgen Berdasarkan Bagian Tubuh?
Di bawah ini adalah biaya layanan rontgen secara umum di berbagai rumah sakit/klinik daerah maupun perkotaan untuk bagian-bagian tubuh tertentu:
1. Rontgen Gigi
Untuk melihat kondisi gigi secara keseluruhan dalam satu gambar, metodenya menggunakan rontgen panoramic dua dimensi.[3]
Prosedur rontgen panoramic cenderung aman bagi anak-anak karena dosis radiasinya rendah.
Biasanya, dokter gigi akan menyarankan Anda melakukan rontgen untuk mendeteksi masalah infeksi pada akar gigi, kerusakan gigi, atau kelainan rahang.
Biaya rontgen gigi paling murah di kisaran Rp60.000, sedangkan yang termahal sampai di atas Rp300.000 per sesi.[4]
2. Rontgen Dada
Apakah Anda pernah mendengar rontgen thorax? Tidak perlu bingung karena itu adalah sebutan lain untuk pemeriksaan radiologi dada.
Biasanya tindakan medis ini menjadi opsi apabila pasien memiliki keluhan sesak napas, nyeri dada, batuk berkelanjutan, atau cedera patah tulang.[5]
Rontgen dada dapat memvisualisasikan bagian dalam tubuh Anda menggunakan metode rontgen polos.
Biaya rontgen dada dengan teknik tersebut berkisar antara Rp130.000 sampai Rp600.000 di beberapa rumah sakit.[6]
3. Rontgen Perut dan Usus
Prosedur diagnostik selanjutnya berguna untuk menghasilkan gambar pada area perut, baik tanpa kontras maupun dengan kontras.
Metode ini memungkinkan dokter melihat tanda-tanda kelainan pada organ dalam di area perut.
Dari gambar yang didapat, dapat terdeteksi apakah Anda mengalami pembengkakan, batu ginjal, penyumbatan usus, atau masalah lain.
Biaya rontgen perut tergantung metodenya. Di beberapa rumah sakit biayanya cuma Rp100.000, tetapi ada juga yang mematok harga di atas Rp1.000.000.[7]
4. Rontgen Tulang Belakang
Rontgen tulang belakang diperuntukkan bagi pasien yang mengalami trauma, radang sendi, atau osteoporosis.
Tulang belakang sendiri terdiri dari beberapa bagian, dari tulang ekor sampai tulang leher.[8] Itulah mengapa jenis rontgen-nya juga berbeda-beda.
Jenis-jenisnya mencakup C-spine, T-spine, dan L-spine.[9] Perlu menjadi perhatian bahwa penentuan jenis rontgen wajib atas rujukan dokter.
Sebagai patokan, kisaran biaya rontgen tulang belakang di Jakarta adalah Rp460.000 – Rp540.000.[10] Di daerah-daerah lain mungkin lebih murah atau lebih mahal.
5. Rontgen Tangan
Di lingkungan masyarakat, banyak pasien patah tulang tangan memilih jalur alternatif daripada melakukan rontgen karena takut biayanya mahal.
Penyembuhan patah tulang mungkin memang mahal, tetapi biaya rontgen tangan sebenarnya relatif murah, mulai Rp200.000 hingga Rp320.000.[11]
Pemeriksaan dengan gambar hitam putih ini penting agar Anda mendapat tindakan terbaik dari dokter alih-alih memperparah kondisinya.
Jadi, kapan sebaiknya melakukan rontgen tangan?
Secepatnya setelah Anda merasa terdapat masalah pada tangan, misalnya patah tulang.
Selain itu, dokter juga menggunakan rontgen tangan untuk mengetahui kondisi lain seperti arthritis, tumor, atau mendeteksi benda asing di jaringan lunak.[12]
6. Rontgen Kepala
Pada saat ini, kabarnya rontgen dengan cara tradisional untuk kepala sudah mulai jarang dan beralih ke CT scan.[13]
Alasannya, CT scan lebih efektif memberikan gambaran secara jelas dengan teknologi yang terkomputerisasi.
Rontgen kepala sendiri berguna untuk mendeteksi cedera di kepala, kelainan, atau kondisi lain yang mempengaruhi area kepala.
Di satu sisi, banyak juga rumah sakit yang menyediakan rontgen kepala sebagai bagian dari medical check up rutin.
Biaya rontgen kepala bervariasi, mulai Rp600.000 di rumah sakit daerah dan sekitar Rp1.200.000 untuk rumah sakit di perkotaan.[14]
Tips Hemat Rontgen di Rumah Sakit
Kesimpulannya, harga layanan rontgen di rumah sakit itu murah, mulai 60 ribuan sampai 1 jutaan.
Dengan mengetahui perkiraan biayanya, Anda bisa merencanakan keuangan lebih baik, terutama jika masih harus menjalankan pemeriksaan lanjutan.
Jika ingin hemat, coba bandingkan biaya dari beberapa rumah sakit/klinik sekaligus, kemudian cari yang penawarannya paling murah.
Anda juga bisa menggunakan asuransi kesehatan atau BPJS karena rontgen biasanya termasuk biaya yang di-cover.
Pilihan lainnya yaitu mengajukan pinjaman multiguna MUFDana dengan BPKB kendaraan sebagai jaminannya. Dana cepat cair, mudah, dan pastinya aman.
Jangan ragu menghubungi MUFDana jika Anda butuh biaya rontgen mendesak karena kesehatan adalah investasi yang berharga bagi setiap orang.